7 Manfaat Teh bagi Kesehatan

Ilustrasi:google.com
Ilustrasi:google.com

Minuman yang satu ini pasti tidak asing lagi di telinga kita. Teh mungkin menjadi minuman kedua yang sering dikonsumsi, setelah air putih. Minum teh bahkan sudah menjadi tradisi di berbagai negara.

Di Indonesia sendiri, teh dapat diminum pada pagi, siang, sore, bahkan malam hari. Selain rasanya nikmat, teh juga dipercaya memiliki banyak manfaat. Penasaran manfaat apa saja yang terkandung di dalamnya? Berikut 7 manfaat dari the, seperti dikutip dari berbagai sumber.

1. Teh dapat menangkal kanker. Kandungan antioksidan didalam teh bermanfaat untuk mengusir radikal bebas penyebab kanker.

2. Teh dapat meningkatkan kesehatan jantung. Teh dapat mencegah penyumbatan arteri dan juga menghilangkan berbagai plak yang menempel pada arteri. Teh juga dapat mengurangi resiko penyakit stroke dan mengurangi kadar kolesterol, lho!

3. Teh mendukung kesehatan gigi. Teh mengandung Flouride dan Tanin yang berfungsi untuk mengurangi timbunan plak, menguatkan gigi, dan mencegah gigi agar tidak keropos.

4. Teh untuk kesehatan tulang. Studi membuktikan, bahwa meminum teh secara rutin dapat meningkatkan kesehataan tulang dan memperkuat massa tulang.

5. Teh sebagai pendukung diet. Meminum teh secara rutin akan meningkatkan sistem metabolisme dalam tubuh. Hal ini berarti, pembakaran kalori dalam tubuh juga akan meningkat. Yeay!

6. Menyeduh teh meningkatkan aktivitas insulin. Bagi penderita diabetes, menyeduh teh dapat membantu mereka untuk lebih mengontrol insulin mereka. Dan kabar baiknya, suda ada studi yang menunjukkan bahwa hampir semua jenis teh seduhan memiliki manfaat ini.

7. Mencegah Alzheimer. Teh memiliki pengaruh positif pada otak. Pengaruh positif itu antara lain, membantu meningkatkan kekuatan otak, meningkatkan mempri, dan mencegah penyakit Alzheimer.

Setidaknya itulah manfaat teh bagi tubuh dan kesehatan? Minumlah teh secara rutin dan mulailah hidup sehat. Sudahkah anda menyeduh teh hari ni? (eca)

Rochmat Shobirin
Rochmat Shobirin
Jurnalis di media online MANADOTIMES.NET sejak 2014 I twitter: @manadotimes I email: [email protected]

Komentar Anda

Redaksi: redaksi[at]malangtimes.com

Informasi pemasangan iklan
hubungi : marketing[at]malangtimes.com | anas[at]malangtimes.com